Memiliki rumah yang aman, nyaman dan tepat dengan kebutuhan Anda merupakan keinginan bagi semua orang. Untuk dapat menemukan hunian yang tepat dan nyaman tentu perlu melalui serangkaian proses, salah satunya survey rumah. Melakukan survey sebelum membeli rumah wajib dilakukan untuk Anda dapat melihat secara jelas bagaimana kondisi fisik hunian. Survey tidak hanya berfokus pada kondisi rumah saja, tetapi perlu diperhatikan juga lokasi disekitarnya.
Nah, untuk membantu Anda dalam melakukan survey rumah, artikel ini akan membahas lebih detail hal apa saja yang wajib diperhatikan ketika melakukan survey. Berikut 5 Hal yang perlu Anda perhatikan :
1. Lokasi Hunian
Salah satu hal penting yang wajib diperhatikan yaitu mengetahui seperti apa lokasi dari rumah yang Anda inginkan. Pastikan rumah tersebut memiliki akses yang mudah, bukan lokasi yang rawan banjir dan memiliki lokasi yang strategis seperti dekat dengan rumah sakit, sekolah, pusat perbelanjaan dan lain-lain. Lokasi yang strategis akan dapat mempengaruhi harga rumah dan potensi investasi. Semakin strategis lokasi, maka harga hunian semakin tinggi.
2. Kondisi Fisik Bangunan
Sebagai pembeli, penting bagi Anda untuk memeriksa sendiri seperti apa kondisi fisik rumah tersebut. Anda perlu memeriksa seluruh kondisi mulai dari material bangunan, sesuai atau tidak dengan yang disampaikan dalam brosur oleh pihak developer.
3. Legalitas Bangunan
Hal lain yang penting Anda perhatikan sebelum membeli rumah yaitu legalitas serta dokumen yang sah. Legalitas serta dokumen tersebut sebagai bukti kepemilikan yang sah atas sebuah rumah serta untuk menghindari masalah yang sewaktu-waktu bisa datang dikemudian hari. Jangan sampai juga developer membangun diatas lahan yang illegal.
4. Lingkungan Perumahan
Mengenai lingkungan perumahan juga penting untuk Anda perhatikan. Pastikan lingkungan sekitar perumahan sehat, nyaman dan aman.
5. Cek Reputasi Developer
Bagi Anda yang akan membeli rumah baru dari developer, penting bagi Anda memilih developer yang memiliki reputasi baik. Pastikan developer tersebut memiliki track record yang baik serta memberikan jaminan sampai serah terima.